Hari Ke-23 KKN SISDAMAS - 1191040031
Laporan Kegiatan Harian KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Jenis KKN : KKN Reguler Sisdamas
Hari : Selasa
Tanggal : 16 Agustus 2022
Kegiatan : 1. Pelaksanaan lomba adzan dan murotal dalam memperingati kemerdekaan RI ke-77
Deskripsi : Kegiatan hari kedua puluh tiga di Desa Karangkamulyan Kecamatan Ciawigebang Kabupaten Kuningan yaitu pelaksanaan lomba adzan yang murotal. Perlombaan ini diikuti oleh seluruh anak-anak desa Karangkamulyan yang berusia 7 sampai dengan 12 tahun, lomba adzan yang dikhususkan bagi anak laki-laki dan lomba murotal bagi umum yaitu bisa diikuti oleh laki-laki dan perempuan serta perlombaan dilaksanakan di dua titik yaitu balai desa untuk lomba adzan dan dimasjid untuk lomba murotal. Setelah perlombaan selesai juri langsung berdiskusi untuk menentukan juara dari setiap lomba yang akan diumumkan esok hari setelah semua perlombaan selesai.
Dokumentasi :
Komentar
Posting Komentar